Senin, 02 Desember 2019

Gajian dan penggajian

Gaji dan Gajian

Berapa gajimu sebulan? 
Berapa lemburan mu dibayar per jam? 
Ternyata yang dibayar oleh pak bos pada kita terkadang bukan hal mutlak  terkait pada dirimu seperti gelar dan skill mu,  tapi kesanggupan waktu mu.  Dengan kata lain gaji yang diterima adalah seberapa banyak  waktu pribadimu untuk berada di suatu tempat entah itu kantor,  tempat kerja atau hal lain yang membuatmu memiliki rutinitas kesibukan di waktu tertentu,  bisa beberapa jam, pagi berangkat sore pulang,  atau senin berangkat sabtu pulang. 

Semuanya mengindikasikan waktu,  dan bukankah waktu hanya yang melekat, kita pinjam dari Nya, bukan milikmu secara mutlak.  Jadi kalau ada yang bertanya jika yang dibayar adalah waktu kenapa si fulan bisa digaji mahal sampai 51 juta,  padahal waktunya sama dengan kita.  Coba pertanyaannya dibalik,  kenapa kita gak minta gaji yang sama kepada bosmu jika waktunya sama.  Pak bos pasti akan ngasih jawabannya,,, 😁 (masih untung dijawab gak dipecat).  Apakah si fulan lebih jenius dan pintar. Atau kualitas waktu si fulan lebih baik sehingga dihargai lebih tinggi?

Jawabannya adalah : menurut fisika kuantum einstein waktu itu relatif baik dari sisi kuantitas maupun kualitas,  sehingga ia relatif juga terhadap gaji,,,, 😊. Siapa tahu dengan gaji pas2an kamu lebih beruntung daripada yang bergaji tinggi (pas pengen ini itu duitnya ada ,,,,😁😁).

Nah di teori relativitas einstein,  waktu disebut relatif karena bisa dibuat lama atau cepat bahkan di bengkokkan tergantung massa yg dilewatinya.  Artinya pada massa yang besar, waktu akan berjalan lambat dibanding massa yang kecil, contoh revolusi (planet mengelilingi matahari) yupiter kebih lama dari revolusi bumi.

Konon di tangan2 orang yang fokus,orang ini mengalami pelambatan waktu meski kuantitas waktunya sama dengan yang lain dan menjadi lebih produktif dibanding yang tidak fokus,  sehingga outputnya juga beda. 

Sudah tahu kan pembedanya? tapi jangan dipercaya jawaban saya,  wong kui cuman angger nulis dan rada2 ngawur,,,,, 😁



Tidak ada komentar:

Posting Komentar